WhatsApp Image 2024-06-14 at 09.50.43 (1)

Majelis Khatam Sughra 30 Juz Bilghaib di Pondok Pesantren Datok Sulaiman bagian putra

14 Jun 2024 By ahmad iqbal

Pondok Pesantren Datok Sulaiman Bagian Putra kembali mengukir prestasi dalam Program Tahfizh dengan menggelar Majelis Khatam Sughra 30 Juz Bilghaib. Acara ini diselenggarakan pada hari Jum’at, 14 Juni 2024 atau bertepatan dengan 07 Dzulhijjah 1445, bertempat di Aula Tahfizh PMDS Putra.

Pada kesempatan tersebut, Kun Ahmad Wardhana bin Zulkifli berhasil menamatkan hafalan 30 Juz Al-Qur’an secara bilghaib. Prestasi ini merupakan hasil dari dedikasi dan ketekunan yang luar biasa dalam menghafal Al-Qur’an. Acara ini dihadiri oleh para pembina dan santri, serta turut hadir Ketua Umum Yayasan Pondok Pesantren Datok Sulaiman.

Pimpinan Program Tahfizh PMDS Putra, Al-Mukarram Ustadz Nur Iman, dalam sambutannya menyampaikan harapan besar agar semangat khatam Qur’an terus mengalir di kalangan santri. “Semoga semangat khatam Qur’an akan terus mengalir di santri kita dan yang telah menyelesaikan hafalannya terus murojaah atau mengulangi secara terus menerus,” ucapnya dengan penuh harap.

Acara ini tidak hanya menjadi momentum penting bagi Kun Ahmad Wardhana bin Zulkifli, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh santri Pondok Pesantren Datok Sulaiman untuk terus bersemangat dalam menghafal Al-Qur’an. Diharapkan prestasi ini dapat memotivasi santri lainnya untuk mencapai hafalan yang sama, serta membuktikan bahwa dengan usaha dan doa, segala sesuatu dapat tercapai.

Pondok Pesantren Datok Sulaiman terus berkomitmen dalam membina para santri agar tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga unggul dalam spiritual, dengan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup. Prestasi ini merupakan bukti nyata dari upaya tersebut, dan semoga akan ada lebih banyak lagi santri yang mengikuti jejak Kun Ahmad Wardhana bin Zulkifli di masa depan.

#PMDS2024 #KHATAMSUGHRA #30JUZBILGHAIB #PROGRAMTAHFIZH #YAYASANDATOKSULAIMAN #KOTAPALOPO